Mewujudkan Masyarakat Lumbir Sehat Mandiri

VAKSINASI

CAPAIAN VAKSINASI

Jumat, 14 Juni 2019

POSKO KESEHATAN PUSKESMAS LUMBIR 2019 : MUDIK SEHAT AMAN SELAMAT

Posko Kesehatan Puskesmas Lumbir, Bersama Pramuka Peduli Kwaran Lumbir



Sudah menjadi kegiatan rutin sejak beberapa tahun yang lalu, Puskesmas Lumbir bersama Pramuka Peduli membuka posko kesehatan selama musim arus mudik maupun arus balik, terhitung dari H-8 sampai H+8 membuka pelayanan kesehatan dan tempat istirahat bagi para pemudik di lingkungan Puskesmas lumbir selama 24 jam.



Kegiatan ini menjadi agenda rutin di seluruh instansi kesehatan di kabupaten banyumas, khususnya yang di lalui oleh jalur mudik. Khusus untuk Puskesmas Lumbir memang menjadi jalur utama bagi para pemudik yang melalui jalur selatan, dan kegiatan ini memang di intruksikan langsung oleh Bupati Banyumas (Bapak Ir. Achmad Husein).



Tentunya kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang selalu digalakan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Banyumas, Kepala Dinas Kesehatan Banyumas (Bapak Sadiyanto,SKM.M.Kes) bersama rombongan dari Dinas Kesehatan Banyumas melakukan kunjungan setiap posko kesehatan di wilayah Kabupaten Banyumas.

Selama kegiatan ini, posko kesehatan puskesmas lumbir banyak yang memanfaatkan, baik yang mampir karena kelelahan maupun yang membutuhkan obat-obat ataupun penanganan pertama pada kecelakaan. Posko kesehatan di bagi menjadi 3 shift: pagi 08.00 -14.00 WIB, Siang 14.00 - 20.00 WIB, Malam 20.00 - 07.00 WIB. Masing masing shift terdiri dari 2 - 3 petugas.

Berkat kerjasama dan kekompakan seluruh karyawan puskesmas lumbir dan di bantu oleh pramuka peduli, alhamdulilah kegiatan posko lebaran bisa berjalan dengan lancar, dan semoga kedepan bisa lebih bermanfaat lagi bagi para pemudik maupun masyarakat, karena itu merupakan komitmen kami puskesmas lumbir untuk membantu dan melayani kesehatan masyarakat.





Tidak ada komentar: